Find Us On Social Media :

Softex Indonesia Donasikan Pembalut untuk Tenaga Medis Pejuang Covid-19 di RSD Covid-19 Wisma Atlet

Peringati Hari Kartini, Softex Indonesia Donasikan Pembalut untuk Tenaga Medis Pejuang Covid-19 di Wisma Atlet, Jakarta

GridHEALTH.id - Dalam peringatan Hari Kartini 21 April ini, kita patut melihat kembali semangat para Kartini masa kini dalam balutan alat pelindung diri (APD) yang kini tengah menghadapi corona di berbagai rumah sakit.

Di tengah pandemi virus corona ini, tak sedikit tenaga medis wanita yang merelakan dirinya berjuang melawan dan menangani pasien Covid-19 yang jumlahnya semakin bertambah, meski dalam kondisi sulit.

Baca Juga: Softex Daun Sirih Buat Pahlawan Berita Wanita Covid-19 Jadi Lebih Nyaman

Seperti para tenaga medis wanita yang berjuang melawan corona di tengah siklus menstruasi.

Diketahui, mereka harus menahan untuk mengganti keresahan mereka untuk mengganti pembalut selama lebih dari 8 jam.

Baca Juga: Bak Terbakar Api, 2 Dokter Ini Tersadar dengan Kondisi Kulit Hitam Lebam usai Masa Kritis Akibat Covid-19

Pasalnya, para tenaga medis wanita ini juga menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap, mulai dari ujung kaki hingga ujung rambut; sepatu khusus, sarung tangan khusus, kacamata khusus, masker khusus hingga dua buah, penutup rambut, dan juga hazmat suit.