Find Us On Social Media :

Tingkat Kesembuhan Melonjak Pesat, Malaysia Nyatakan 70 Persen Kasus Baru Corona Berasal dari Indonesia

Pemerintah Malaysia sebut kasus baru corona berasal dari Indonesia

Sejak penerapan isolasi wajib di pos-pos karantina terhadap warga Malaysia yang kembali dari luar negeri, didapati 139 di antaranya telah dinyatakan positif.

Dari total jumlah tersebut, menurut Dirjen Kesehatan Malaysia Datuk Dr Noor Hisham Abdullah, 99 orang di antaranya kembali dari Indonesia.

Baca Juga: Pemerintah Chile Sebut, Setelah Sembuh Pasien Covid-19 Bisa Kebal 3 Bulan

Jumlah ini rupanya mencapai 71,22% dari 139 warganya yang positif corona.

Sementara itu, Kementerian Kesehatan juga telah melakukan berbagai pendekatan yang ditargetkan untuk melacak infeksi Covid-19.

"Sampai saat ini, dengan pendekatan yang ditargetkan, Kementerian Kesehatan telah berhasil melacak lebih banyak kasus Covid-19," kata Noor Hisham saat konferensi pers.

Baca Juga: Pemerintah Chile Sebut, Setelah Sembuh Pasien Covid-19 Bisa Kebal 3 Bulan

Noor Hisham mengatakan, pendekatan itu memperbesar area penguncian (MCO) dan juga kelompok rentan.