Find Us On Social Media :

Hari Ibu Internasional di Tengah Pandemi Corona, Tenaga Medis Wanita di Dunia Dapat Penghargaan dan Karangan Bunga

Para tenaga medis wanita di dunia dapat pengharagaan dan karangan bunga di Hari Ibu Internasional

Para tenaga medis wanita ini rela meninggalkan rumah demi menyelamatkan jutaan nyawa yang tengah berjuang melawan Covid-19.

Bahkan, tak sedikit tenaga medis wanita yang menjalani profesinya dalam keadaan luar biasa, seperti hamil, bahkan menyerahkan nyawanya terpapar virus corona.

Baca Juga: Ampuh Redakan Masuk Angin, Minyak Kayu Putih dari Tanaman Eucalyptus Dijadikan Antiivirus Corona

Seperti seorang tenaga medis di Kota New York, Amerika Serikat yang tetap harus menjalani profesinya meski sang anak berulang kali memintanya untuk pulang saat Hari Ibu Internasional tiba.

Charrell Cooper bekerja sebagai ahli terapi fisik pediatrik untuk anak-anak dengan kebutuhan jantung dan paru di New York Presbyterian Hospital menceritakan harus menolak permintaan anak-anaknya untuk pulang di hari ini.

Baca Juga: Ampuh Redakan Masuk Angin, Minyak Kayu Putih dari Tanaman Eucalyptus Dijadikan Antiivirus Corona

Ia memilih untuk tetap bekerja meski dirinya dan para buah hatinya rindu ingin saling memeluk.

Bagi para tenaga medis yang menangani pasien Covid-19, tak mudah untuk meninggalkan rumah sakit dan pulang ke rumah.