Find Us On Social Media :

Bahaya Sering Makan Daging Merah, Tingkatkan Risiko Kematian seperti Aktor Henky Solaiman

Daging merah bisa memicu munculnya kanker usus.

GridHEALTH.id - Kanker usus diduga sebagai penyebab kematian dari aktor senior sekaligus pesinetron Henky Solaiman, Jumat (15/5/20) pukul 16.40 WIB.

Menurut Centers for Disease Control (CDC), 51.783 orang Amerika meninggal akibat kanker usus besar pada tahun 2011. Penyakit ini mempengaruhi pria sedikit lebih banyak daripada wanita, dan risiko meningkat seiring bertambahnya usia.

Baca Juga: Makanan Inflasi Ini Picu Sel Kanker Makin Ganas, Henky Solaiman Meninggal karena Kanker Usus

"Kanker usus besar adalah pertumbuhan di usus besar yang biasanya timbul dari polip. Kadang-kadang polip terlihat seperti batang kembang kol, kadang-kadang datar," kata Dr Richard Goldberg, kepala dokter dan profesor kedokteran di Pusat Kanker Komprehensif Universitas Negeri Ohio, dikutip dari Live Science.

"Ketika mereka menyebar saat itulah [orang] memiliki masalah yang mengancam jiwa." tambahnya.

Meskipun tidak ada penyebab spesifik munculnya kanker usus besar atau kanker kolorektal, namun terdapat faktor-faktor yang tertentu dapat meningkatkan risiko pengembangan penyakit ini, salah satunya dari pola makan sehari-hari.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Anak Ungkap Henky Solaiman Butuh Donor Darah Golongan AB

Dalam hal ini, daging merah disebut-sebut dapat meningkatkan insiden penyakit jantung, kanker kolorektal dan diabetes tipe 2.