Find Us On Social Media :

Update Covid-19; Tidak Ada Lagi Kasus Baru Virus Corona di China

Untuk pertama kalinya, China tidak melaporkan kasus baru virus corona.

GridHEALTH.id - Pada 23 Mei 2020, untuk pertama kalinya China tidak melaporkan adanya kasus baru virus corona.

Pada hari sebelumnya, China masih melaporkan adanya kasus baru Covid-19, yakni sebanyak dua kasus.

Namun, dua kasus baru yang dicurigai, satu kasus impor dari Shanghai dan kasus yang ditransmisikan secara lokal di Provinsi Jilin di China timur laut.

Baca Juga: Update Covid-19; 3 Negara Ini Berhasil Taklukan Virus Corona

Beijing’s National Health Commission (NHC) menyampaikan, kasus tanpa gejala baru dari virus corona turun menjadi 28 dari 35 kasus di hari sebelumnya.

Seperti diketahui, China merupakan negara pertama yang mengindentifikasi virus corona pada Desember 2019.

Virus itu kemudian menyebarluas hingga World Health Organization (WHO), secara resmi mengumumkan wabah Covid-19 sebagai pandemi global. Hal ini diumumkan Rabu (11/3/2020) malam.

Baca Juga: Baru Sebulan Dibuka, Puluhan Ribu Warga Kota Jilin Di China Terdeteksi Positif Virus Corona

Sejak kemunculan virus corona, membuat berbagai negara langsung melakukan antisipasi guna menekan penyebaran wabah virus corona. Salah satu upaya yang dilakukan berbagai negara ialah lockdown.

Dalam mengantisipasi penyebaran virus corona, Partai Komunis yang berkuasa di China telah menerapkan lockdown kepada puluhan juta orang, dimulai dari Wuhan kemudian seluruh provinsi Hubei sejak 23 Januari. 

Pemberlakuan lockdown itu kemudian berakhir pada Rabu, 8 April 2020.

Baca Juga: Tak Tahan Dengan Desakan Internasional, China Akhirnya Setuju WHO Datang ke Wuhan Untuk Penyelidikan Asal Muasal Virus Corona

Usai memberlakukan lockdown, China terus mengalami penurunan kasus virus corona sejak Februari lalu.

Kini, China secara bertahap sudah kembali menjalankan kehidupan normal yang diiringi dengan protokol kesehatan Covid-19, seperti memakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak.

Baca Juga: Alat Tes Corona dari China Tak Akurat, 5 Negara Ini Batalkan Pemesanan hingga Minta Uang Kembali

Kendati demikian, sama seperti negara lainnya, China masih dihantui ancaman penyebaran virus dari luar dan gelombang dua pandemi corona.

Untuk itu, juru bicara Komisi Kesehatan Nasional China Mi Feng di Beijing, mengingatkan penduduknya untuk tetap waspada dan terus melakukan upaya pencegahan.

"Kita harus tetap waspada, serta menjadikan upaya pencegahan dan pengendalian penyakit ini sebagai bagian dari agenda kerja rutin kita sembari meningkatkan upaya untuk melanjutkan kembali proses produksi dan kehidupan sehari-hari," kata Mi, seperti dilansir Xinhua, Senin (4/5/2020).

Baca Juga: Penyebab Masker Mahal Terungkap Setelah Harganya Normal, Pemerintah Sibuk Ekspor ke China

Hingga hari ini (23/5/20), terdapat sebanyak 82,971 total kasus virus corona di China.

Dari jumlah itu, 78.258 di antaranya telah dinyatakan pulih, dan 4.634 orang telah meninggal dunia.

Menurut data wordometers, saat ini China diketahui menduduki urutan ke 13 negara berdasarkan jumlah total kasus Covid-19. 

Baca Juga: Lagi, Bukti China Tak Jujur Soal Virus Corona, Ternyata Sudah Ada Korban Sejak November 2019

Sementara, negara dengan kasus Covid-19 tertinggi di dunia masih diduduki oleh Amerika Serikat dengan jumlah 1.645.353 total kasus.(*)

 #berantasstunting #hadapicorona