Find Us On Social Media :

Alih-alih Dapatkan 7,5 juta per Bulan, Beberapa Perawat Justru Mengaku Tak Kunjung Menerima Insentif

Ilustrasi perawat yang tidak belum mendapatkan insentif.

GridHEALTH.id - Sebagai garda terdepan yang menangani dan merawat pasien selama pandemi Covid-19, rupanya tenaga medis khususnya perawat di beberapa rumah sakit mengaku belum menerima insentif.

Salah satunya dialami oleh perawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Anitha Supriono, seperti dilansir dari Tempo.

Baca Juga: Selain Insentif, Dokter dan Tenaga Kesehatan Diberi Perlakuan Istimewa

Anitha merupakan salah satu perawat yang bertugas di ruang Intensive Care Unit (ICU) menangani pasien-pasien positif Covid-19.

"Insentif yang dibilang maksimal tujuh setengah juta itu memang sampai sekarang belum (diterima)," kata Anitha, dikutip dari Tempo, Minggu (24/5/2020).

Baca Juga: Hak Tenaga Medis yang Dilindungi Undang-Undang, Pemerintah Jangan Hanya Memberikan Insentif Saja

Terkait hal ini, Anitha mengaku tak mengetahui apa alasan belum cairnya insentif.

Anitha juga menjelaskan para perawat sangat memerlukan insentif itu, terlebih mereka yang mendapatkan pemotongan tunjangan hari raya (THR) Idul Fitri.

"Banyak teman-teman yang di RS swasta yang memberikan kabar enggak dapat THR," kata Anitha.