Find Us On Social Media :

Heboh Obat Kumur PVP-I Ampuh Bunuh Virus Corona dalam 30 Menit, Begini Faktanya

Obat kumur bunuh virus corona hampir 100%

Povidone-iodine (PVP-I) dikenal sebagai antiseptik untuk pembersihan kulit sebelum dan sesudah operasi, untuk pengobatan dan pencegahan infeksi pada luka, borok dekubitus, luka, dan luka bakar.

Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam Virology Journal BioMed Central, povidone, juga dikenal sebagai polyvinylpyrrolidone (PVP), pada awalnya dikembangkan sebagai penyebaran plasma untuk korban trauma.

Baca Juga: Perkara Bisnis Hand Sanitizer Saat Pandemi, WNI di Australia Dipukul Palu 20 Kali Hingga Tengkorak Retak

Sedangkan iodine atau yodium merupakan nutrisi esensial non-logam dengan berbagai aksi mikrobisida yang kuat terhadap hampir semua mikroorganisme penting yang berhubungan dengan kesehatan, termasuk bakteri, jamur, virus, dan protozoa. 

Sementara itu, Daeng mengatakan, berdasarkan protokol yang disarankan Kirk-Bayley, pemberikan PVP-I bisa dilakukan 4 kali dalam sehari untuk tenaga kesehatan yang bertugas di rumah sakit.

Selain itu, antiseptik ini juga bisa diberikan kepada pasien yang sudah tertular Covid-19 dengan pemberian setiap 6 jam sekali.

Baca Juga: Perutnya Terlihat Buncit saat Pakai Daster, Tasya Kamila Amuk Warganet: 'Heh Ga Sopan! Gendut Bukan Berarti Hamil'

Wakil Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Iwan Dewanto menambahkan, dari penelitian yang dilakukan, penggunaan PVP-I dengan konsentrasi 0,23% selama 2 menit mampu menekan kuantitas SARS-CoV-2 hingga kadar yang tidak terdeteksi lagi.

Sementara penggunaan PVP-I juga telah terbukti mampu menurunkan aktivitas virus corona jenis lain, yakni MERS-CoV, hingga 99,% dengan penggunaan selama 30 detik.