Find Us On Social Media :

Kasus Corona Kian Meningkat, Ahli Epidemiologi : Melonjaknya Angka Kasus Covid-19 Bukan Berarti Keadaan Semakin Buruk

Ahli Epidemiologi dan Informatika Penyakit Menular dari Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Dewi Nur Aisyah.

GridHEALTH.id - Sampai dengan hari ini kasus virus corona di Indonesia masih terus mengalami peningkatan.

Banyak yang menjadi faktor dugaan hal tersebut, misalnya karena perpindahan warga akibat mudik lebaran sehingga menyebabkan sejumlah wilayah terutama di Jawa Timur mengalami kenaikan kasus baru virus corona.

Ada pula faktor lainnya yang juga diduga menjadi penyebab meningkatkan kasus virus corona, yakni munculnya klaster baru yang ditemukan.

Baca Juga: Update Covid-19; Hanya Dalam 24 Jam Kasus Corona di Indonesia Melonjak, Penyumbang Tertinggi DKI Jakarta

Bahkan, kegiatan silaturahmi saat Hari Raya Idul Fitri beberapa waktu lalu pun sempat disebut-sebut sebagai faktor lainnya yang menyebabkan kasus virus corona di Indonesia yang tak kunjung menurun.

Meski kenaikan kerap terjadi, namun belum tentu dapat diartikan bahwa keadaan semakin buruk dan perjuangan dalam melawan pandemi gagal.

Baca Juga: Jumlah Kasus Positif Covid-19 Kembali Melonjak, Jakarta Tetap Jadi Kota Terbanyak Kasus Corona Meski Sudah Terapkan PSBB Transisi