Find Us On Social Media :

Cegah Infeksi Virus Corona Pada Bayi, Wajib Perhatikan Hal Penting Ini

Hindari memberikan bayi kepada orang lain karena bisa menjadi sumber penularan virus corona.

Namun, informasi tentang presentasi klinis dan tingkat keparahan penyakit pada neonatus terbatas dan berdasarkan laporan kasus dan seri kasus kecil.

Tanda-tanda yang dilaporkan di antara neonatus dengan infeksi virus corona termasuk demam, kelesuan, hidung berair, batuk, takipnea, peningkatan kerja pernapasan, muntah, diare, dan intoleransi makan atau penurunan asupan. 

Untuk itu, bayi adalah kelompok lainnya yang juga perlu dilindungi secara ekstra agar tidak terjangkit virus corona.

Baca Juga: Nyawa 80 Juta Anak di Dunia Mulai Terancam Akibat Pandemi Covid-19

Pasalnya, kasus bayi yang terinfeksi virus corona bukan hanya menimpa satu atau dua bayi, melainkan sudah cukup banyak.

Dilansir dari Tribun Madura, seorang bayi berusia 35 hari di Kabupaten Pamekasan terkonfirmasi positif Covid-19.

Bayi berjenis kelamin perempuan itu diduga terpapar corona dari tetangga di rumahnya.

Baca Juga: Bayi Rentan Terinfeksi Covid-19 dari Orangtuanya, Buktinya Sudah Terjadi Pada Bayi Kembar Ini

Sebab, usai bayi ini lahir, ibu dari bayi itu mengaku banyak tetangga sekitar serta sanak saudara yang datang untuk menjenguk. Bahkan ada yang sempat mencium dan menggendong bayi tersebut.