Find Us On Social Media :

3.000 Tenaga Medis Meninggal Dunia Terinfeksi Covid-19 Selama Pandemi Covid-19

Para dokter dan tenaga medis tertidur kelelahan di sembarang tempat di sebuah rumah sakit, saat pandemi Covid-19

GridHEALTH.id3.000 Tenaga Medis Meninggal Dunia Terinfeksi Covid-19 Selama Pandemi Covid-19

Korban pandemi Covid-19 yang terinfeksi virus corona tidak saja dari kalangan masyarakat. 3.000 tenaga medis meninggal dunia karena virus ini.

Baca Juga: CDC Terbitkan Panduan Terbaru saat Beraktivitas di Tempat Gym Agar Terlindung dari Infeksi Corona

Melihat kenyataan itu, masih ada yang berani mengatakan jika kondisi pandemi Covid-19 adalah rekayasa para tenaga medis? Juga menguntungkan tenaga medis?

Seperti yang kita tahu, selama pandemi virus corona (Covid-19) tenaga medis menjadi garda terdepan untuk melawannya.

Walau mereka memakai baju khusus dan rajin mencuci tangan, belum tentu membuat mereka terhindar dari infeksi Covid-19.

Baca Juga: Dampak Pengganian Istilah New Normal yang Salah, Ini Kata Ahli Epidemiologi

Justru mereka menjadi orang yang paling mungkin terinfeksi.

Tak heran banyak orang yang memerhatikan kondisi para petugas medis.

Seperti selompok pemerhati hak asasi manusia di dunia ini.

Melansir Al Jazeera pada (13/7/2020), disebutkan sejak pandemi corona, lebih dari 3.000 tenaga kesehatan diketahui meninggal karena virus corona SARS-CoV-2 di seluruh dunia. 

Baca Juga: Kasus Covid-19 Jakarta Kembali Melonjak Tajam, Anggota DPRD; 'Bukti Anies Terlalu Banyak Cengengesan'