Find Us On Social Media :

Tembus 21 Ribu Kasus Positif Corona, Gubernur Jatim Khofifah Berharap Tak ada Gelombang Kedua: 'Puncak Covid-19 di Jawa Timur Sudah Terlewati'

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa sebut Jatim sudah lewati puncak Covi-19

Tidak hanya itu, Khofifah mengatakan, bahwa saat ini secara persentatif kumulatif pasien Covid-19 yang sembuh di Jatim juga telah melebihi nasional.

Di mana saat ini persentatif kesembuhan pasien Covid-19 di Jawa Timur sudah menyentuh angka 12.680 orang, per update 27 Juli 2020 malam.

Baca Juga: Fakta Covid-19 Bukan Konspirasi Elite Global, Tapi Ancaman Besar

Angka recovery rate Jawa Timur saat ini terus meningkat siginifikan.

Dari jumlah kumulatif kasus sebenyak 20.812 orang kini yang sedang dirawat ada sebanyak 6.524 orang.

Secara khusus ia memberikan apresiasi pada seluruh tenaga kesehatan di Jawa Timur yang telah berjuang untuk menyembuhkan pasien covid-19 Jawa Timur.

Sebab jika dibandingkan dengan provinsi lain, beban Covid-19 Jawa Timur cukup berat.

Baca Juga: WFH Diperpanjang hingga Tahun Depan, Warganet Singgung Transparansi Data: 'Banyak CEO Perusahaan Menyembunyikan Data Positif Covid-19'

Jika dibandingkan jumlah kasus provinsi Jawa Tengah kumulatif ada sebanyak 8.622 dan saat ini yang sudah semuh 4.265.

Begitu juga dengan Jawa Barat jumlah kumulati kasus Covid-19 di sana ada sebanyak 6.084 dan yang sembuh 2.934.