Find Us On Social Media :

Glaukoma Tidak Dapat Disembuhkan, Begini Tips Cara Merawatnya

Kunjungan ke dokter mata setahun sekali dapat mendeteksi dini kelainan mata, termasuk glaukoma.

GridHEALTH.id - Glaukoma bukanlah suatu penyakit yang berdiri sendiri, melainkan disebabkan sekumpulan kelainan pada mata yang merusak saraf optik.

Meskipun tidak ada obat yang bisa menyembuhkannya, pada kebanyakan kasus, glaukoma dapat dikendalikan. Berikut beberapa tips merawat mata dengan kelainan glaukoma.

1. Dapat dirawat dengan obat tetes mata, tablet, operasi laser, atau operasi mata. Tetapi perlu diwaspadai beberapa obat tetes mata yang memiliki efek samping.

Dokter spesialis mata biasanya akan merekomendasikan yang paling sesuai dengan kondisi pasien.

2. Menurunkan tekanan pada mata dapat mencegah kerusakan penglihatan lebih lanjut. Karena itu, semakin dini deteksi glaukoma akan semakin besar tingkat kesuksesan pencegahan kerusakan penglihatan.

Baca Juga: Waspadai Glukoma Pada Anak dan Ciri-cirinya, Butuh Penanganan Segera

Baca Juga: Pemkot Tangerang Ikuti Jejak Pakai Terapi Plasma Darah Untuk Pasien, Jumlah yang Sembuh Makin Banyak

3. Menggunakan teknik laser lanjutan (laser trabeculoplasty/TLP) bisa juga merawat glaukoma dari sudut terbuka.

Dengan perawatan laser lanjutan, pasien tidak perlu menjalani rawat inap, tetapi biasanya dilanjutkan dengan obat tetes mata.