Find Us On Social Media :

Penyebab Angka Kematian Tenaga Medis di Indonesia Tinggi, Apa Iya Karena Masalah Masker dan Jaga Jarak Seperti Kata Kemenkes?

Illustrasi tenaga kesehatan. Kasus kematian tenaga kesehatan di Indonesia tinggi.

Jika memang seperti itu, pertanyaannya adalah; Apakah memang betul itu yang terjadi d indonesia?

Penelitian, seperti yang sudah disebutkan di atas, menyebutkan bukan masalah masker dan jaga jakar yang menjadi tingginya angka kematian nakes yang terinfeksi Covid-19.

Apalagi di Indonesia, yang belum pernah dilakukan pendataan penyebab kematian nakes, yang selama pandemi Covid-19 begitu tinggi dan tertinggi di ASIA, bahan dunia.

Penting diketahui, di tengah pandemi COVID-19, ILO telah mendedikasikan Hari Keselamatan dan Kesehatan Kerja Sedunia 2020 dalam menangani wabah penyakit menular di tempat kerja.

Hal yang disoroti adalah sebagai berikut;

Baca Juga: Manusia yang Tidak Mentaati Protokol Kesehatan Covid-19, dia Sosiopat!

* Pemerintah untuk menyediakan instrumen dan infrastruktur seperti undang-undang dan layanan untuk memastikan pekerja agar tetap dapat bekerja dan perusahaan tetap berkembang.

Peran penting lain dari pemerintah adalah untuk memprioritaskan kebijakan, program, dan sistem inspeksi yang dapat memastikan penegakkan hukum dan kebijakan untuk menjamin perlindungan bagi pekerja.

* Pengusaha untuk memastikan lingkungan kerja yang aman dan sehat untuk para pekerja. Serta memastikan perlindungan akan hak-hak pekerja.

* Pekerja untuk bekerja dengan aman, melindungi diri sendiri dan orang lain, mengetahui hak-hak mereka dan berpartisipasi dalam implementasi langkah-langkah pencegahan kecelakaan kerja.

Baca Juga: Bagaimana Indonesia? Vaksin Sputnik-V Ditolak Guru dan Dosen di Rusia, Presiden Rusia Vladimir Putin Sudah Klaim

“Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya.” (QS. Al Maidah: 32)

Satu nyawa anak bangsa yang hilang, berarti kehilangan besar bagi bangsa ini.

Investigasi dan perhatian khusus dari pemerintah bersama organisasi profesi, terhadap tingginya kematian tenaga kesehatan akibat Covid di Indonesia perlu segera diupayakan.

Menyelamatkan tenaga kesehatan juga merupakan upaya mengurangi penyebaran penyakit covid itu sendiri.

Perang melawan covid ini tidak akan bisa dimenangkan bila kita berjalan sendiri sendiri.(*)

Artikel ini disarikan dari artikel yang ditulis oleh dr Vicka Farah Diba Msc SpA, dinas di RS JIH, Yogyakarta, yang dikirim ke redaksi GridHEALTH.id.

Baca Juga: Update Covid-19; 6 September Pasien Sembuh 138.575, Kasus Positif Bertambah 2.174

#berantasstunting

#HadapiCorona