Find Us On Social Media :

Melihat Kapan Berakhirnya Pandemi Global Covid-19 dari Sejarah Pandemi Flu, dan Kesuksesan Melenyapkan Cacar Air dari Muka Bumi

Kondisi masyarakat dunia saat pandemi Flu spanyol 1918.

GridHEALTH.id - Pandemi global karena virus, bukan baru kali ini saja terjadi.

Pandemi global Covid-19, yang pertama kali terdeteksi di Wuhan, China, bukan pandemi flu biasa. Juga bukan pandemi virus pertama yang melanda dunia.

Jadi manusia di dunia sudah pernah belajar dan pernah sukses menghadapi pandemi virus.

Baca Juga: PSBB Total, Keluar Masuk Jakarta Dibatasi Harus Pakai SIKM Lagi? Ini Penjelasan dari Kemenhub

Bahkan manusia sudah sukses melenyapkan virus ganas, yaitu virus cacar air.

Lalu bagaiamana dengan kapan berkahirnya pandemi global Covid-19?

Memang, saat ini ilmuan dan banyak ahli sedang ngebut melakukan riset dan uji untuk melahirkan vaksin Covid-19.

Malah ada beberapa negara sudah masuk dalam uji klinis tahap akhir.

Setelah vaksin Covid-19 ditemukan, juga obatnya ditemukan, akankah serta merta pandemo Covid-19 usai?

Ternyata jawabannya menurut ahli tidak.

Jika melihat sejarah, pandemi flu pada 1918, saat itu tidak ada vaksin, hingga akhirnya pandemi berakhir.

Baca Juga: Alami Meriang hingga Demam saat Menyusui, Zaskia Mecca Beri Semangat Para Ibu Menyusui: 'Wajib Belajar Soal Mastitis'