Find Us On Social Media :

2 Pekan Menteri Luhut Pegang Kendali Penanganan Pandemi Covid-19, Inilah yang Terjadi di Indonesia

2 pekan Menteri Luhut tangani Covid-19 di Indonesia.

Hotel Ibis Senen juga sudah beroperasi sebagai tempat isolasi mandiri pasien Covid-19.

Adapun seluruh biaya isolasi mandiri di hotel akan ditanggung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Berita lainnya, setelah dua pekan Penanganan Covid-19 di 10 provinsi prioritas ditangani Menteri Koordinator bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Satgas Covid-19 mencatat, angka kematian di 10 provinsi prioritas selama 13-27 September cenderung stagnan.

Baca Juga: Penderita Diabetes Wajib Tahu, Indeks Glikemik dan Glycemic Load

Sejumlah provinsi prioritas mengalami penurunan, namun belum signifikan.

Sementara masih ada provinsi prioritas yang mengalami kenaikan angka kematian.

"Untuk kematian cenderung stagnan, bahkan terjadi peningkatan di sejumlah provinsi prioritas," kata Prof. Wiku dalam keterangan pers dari Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (1/10/2020).

Baca Juga: Tak Perlu Khawatir Perut Kembung Saat Haid, Terjadi Karena Perubahan Hormon

Wiku mengatakan, provinsi prioritas yang sudah berhasil menurunkan angka kematian yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan.

Di DKI Jakarta misalnya, angka kematian turun dari 2,57 persen pada 13 September menjadi 2,39 persen pada 27 September.

“Namun terjadi peningkatan di Jawa Timur, Sumatera Utara, Papua, Bali, dan Banten,” kata Prof. Wiku.

Baca Juga: Risiko Mengobati Kanker dengan Obat Herbal, Penanganan Penyakit Malah Bisa Terhambat