Find Us On Social Media :

Tak Kalah Dengan Sedot Lemak, Minum Air Rebusan Jahe Juga Efektif Hilangkan Lemak Berlebih di Perut, Pinggang dan Paha

Baca Juga: Jahe Sebagai Antihistamin Alami, Manfaatnya Pereda Gatal Saat Biduran

GridHEALTH.id - Jahe dipercaya sedari dulu sebagai bahan alami yang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.

Seperti dikutip dari WebMD, jahe ternyata dapat digunakan sebagai detoksifikasi yang dapat membuat badan terasa lebih hangat, bersih, dan sehat.

Kandungan antioksidan di dalam jahe juga dapat melawan berbagai macam jenis racun dalam tubuh.

Selain itu, tahukah rupanya jahe juga dinilai ampuh dalam membakar lemak berlebih pada tubuh seperti perut, pinggang dan paha.

Hal ini tentu sangat membantu bagi mereka yang ingin menghilangkan lemak berlebih namun belum memiliki biaya yang cukup jika melewati prosedur medis seperti sedot lemak.

Diketahui memiliki lemak berlebih seperti di perut, pinggang, dan paha akan sangat mengganggu penampilan.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Belum Aman, BPOM Tegas Tidak Akan Berikan Izin Edar

Baca Juga: Ahli Epidemiologi UI; PSBB Ketat Memang Tak Perlu Diterapkan Lagi Saat Ini

Bahkan tak sedikit dari mereka akhirnya menjadi tidak percaya diri.  Namun dengan memanfaatkan jahe kini mereka bisa terbantu untuk mengurangi masalah tersebut.

Untuk mendapatkan manfaat jahe tersebut, caranya cukup mudah. Kita cukup mengolah jahe sebagai air rebusan saja.

Baca Juga: Bayi di Bawah 6 Bulan Tidak Butuh Air Putih dan Lainnya, Cukup ASI, Ginjalnya Bisa Rusak

Melansir nakita.id dari Healthy Food House, air rebusan jahe ini akan membantu kita dalam membakar kelebihan lemak di pinggang, pinggul, dan paha.

Berikut cara mempersiapkannya:

Baca Juga: Fakta, Masker Medis Paling Ampuh Halau Covid-19, Satgas ; Efektifitasnya 70%

Iris tipis 1 jahe dan masukkan dalam panci dengan 1-1,5 liter air sampai mendidih dengan api besar.

Kemudian, biarkan campuran mendidih selama 15 menit dengan api kecil, dinginkan dan saring airnya.

Air rebusan jahe pun siap untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Long Covid, Infeksi Virus Corona yang Gejalanya Tidak Kunjung Sembuh Hingga Berbulan-bulan

Perlu diingat bahwa minum air rebusan jahe  tidak hanya efektif menurunkan berat badan, namun juga dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Tapi dengan catatan, mengonsumsi air rebusan jahe tersebut tentunya harus dibarengi dengan gaya hidup seperti pola makan yang sehat, mengurangi lemak dan gorengan, banyak makan serta,  dan rutin olahraga agar lebih maksimal.

Selain itu, perhatikan juga bahwa kita tidak alergi terhadap jahe atau sedang hamil sebab jika dipaksakan minum jahe justru akan berdampak buruk terhadap kesehatan.(*)

Baca Juga: Bantuan Teknologi Untuk Anak Agar Bisa Terus Sekolah Online di Rumah

 #berantasstunting #hadapicorona