Find Us On Social Media :

Pemerintah Klaim Ukir Prestasi dalam Penanganan Covid-19, Survei: Kepuasan Masyarakat pada Jokowi Menurun

Kepuasan masyarakat terhadap kinerja Jokowi menurun

GridHEALTH.id -  Delapan bulan sudah masyarakat Indonesia berkutat dengan pembatasan sosial akibat pandemi Covid-19.

Hal ini membuat sebagian masyarakat merasa jenuh dan bosan lantaran berada di rumah terus menerus.

Baca Juga: Beli Vaksin Covid-19 Belum Lolos Uji Klinis, Jokowi Berdalih: 'Semua Agar Warga Bisa Cepat Pulih dan Ekonomi Bisa Bangkit'

Kendati demikian, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengklaim bahwa pemerintah telah mengukir sejumlah prestasi dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.

"Kita telah mengukir beberapa prestasi seperti tren penurunan kasus aktif dan kematian, serta tren kenaikan angka kesembuhan dari bulan ke bulan," kata Wiku dalam Konferensi pers secara virtual, Selasa, (3/11/2020).

Baca Juga: 6 Penyebab Urine Jernih, Dari Hidrasi Berlebih Hingga Diabetes

Kendati demikian, sebuah survei menunjukkan bahwa kepuasan masyarakat terhadap Presiden Joko Widodo terus menurun selama pandemi Covid-19.