Find Us On Social Media :

Ini Pola Makan yang Membuat Sperma Berkualitas dan Tokcer Membuat Istri Hamil

Ilustrasi - Pola makan yang salah bikin kualitas sperma buruk.

Hal lain yang bisa menyebabkan ketidaksuburan pada pria adalah obesitas serta kebiasaan merokok dan minum alkohol.

Zat beracun pada rokok diperkirakan menjadi penyebab 13 % infertilitas karena merusak DNA sperma.

Sedangkan alkohol memengaruhi kualitas sperma karena meningkatkan produksi estrogen di hati dan meracuni sel di testis.

Baca Juga: Sebelum Merencanakan Kehamilan, Ketahui Ragam Suplemen dan Vitamin sesuai Trimester

Oleh karenanya, perubahan gaya hidup berpengaruh besar terhadap kualitas sperma.

Pola makan diet seimbang serta mengurangi kebiasaan buruk seperti merokok dan minum alkohol adalah kunci untuk mengoptimalkan kesuburan.

"Perubahan pola makan dan gaya hidup lainnya dapat membuat pria memproduksi sperma yang sehat secara signifikan serta dapat meningkatkan peluang dirinya dan pasangan memiliki kehamilan sehat,” kata Dr Clark.

Hanya saja perlu diingat, perubahan gaya hidup tidak serta merta mengubah kualitas sperma.

Butuh waktu minimal dua sampai tiga bulan untuk mendapatkan sperma yang sehat.(*)

Baca Juga: Ibu Hamil Sering Alami Sesak Napas, Ini Bedanya dengan Sesak Napas Akibat Covid-19

 #berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL