Find Us On Social Media :

4 Penyebab Menstruasi Lama yang Sering Bikin Wanita Menderita

Menstruasi yang lama kerap membuat wanita terasa lebih menderita, umumnya karena nyeri perut.

 1. Polycystic ovarian syndrome

Polycystic ovarian syndrome atau PCOS adalah kondisi di mana tiroid dalam tubuh kurang aktif atau terlalu aktif.

Hasilnya, hormon seksual mengalami gangguan sehingga masa menstruasi yang dialami lebih panjang.

Siklus haid juga bisa menjadi tak teratur karena kondisi tersebut.

Jika siklus haid tiba-tiba sering berubah dan hal itu terjadi dalam jangka waktu lama, segera periksakan diri ke dokter.

Tujuannya, agar kondisi yang berisiko tinggi bisa diatasi dengan lebih cepat.

Baca Juga: Bila Sering Terlambat Haid, Kapan Harus Segera Pergi ke Dokter?

2. Beberapa jenis obat

Menurut Glamour.com, jenis obat tertentu juga bisa jadi penyebab menstruasi lama. Beberapa jenis obat itu adalah obat tiroid, steroid, dan antipsikotik.

Jenis obat-obat tersebut mampu mengganggu keseimbangan hormon dalam tubuh.

Jika wanita mengonsumsi jenis obat tertentu, pastikan untuk meminumnya sesuai dengan instruksi yang diberikan dokter.

Jika gangguan siklus haid terus terjadi, segera konsultasikan ke dokter agar mendapat perawatan yang tepat.

Baca Juga: Konsumsi Makanan Tiggi Lemak dan Gula Tak Hanya Picu Obesitas, Tapi Juga Nyeri Otot