GridHEALTH.id - Menjaga kebersihan organ intim merupan hal yang wajib dilakukan oleh setiap orang.
Sebab jika lalai menjaga kebersihan area tersebut, maka risiko mengalami berbagai gangguan kesehatan pada organ intim semakin tinggi.
Misalnya wanita yang tidak menjaga kebersihan Miss V, maka mereka berisiko mengalami gatal, iritasi, atau pun keputihan, yang tentunya akan menimbulkan rasa tidak nyaman pada area organ intimnya.
Melihat pentingnya hal tersebut, Spesialis kandungan dan kebidanan dari Rumah Sakit Bunda Jakarta, dr. Rino Bonti Tri H. Shanti, SpOG membagikan tips 10 cara yang benar dalam membersihkan miss V.
Berikut diantaranya;
Baca Juga: 5 Kebiasaan Pagi Hari Bagi Penyandang Diabetes Agar Kadar Gula Darah Terkontrol
Baca Juga: Studi : Manfaat Bangun Pagi Mengurangi Keinginan Makan Berlebih
1. Usahakan membersihkan Miss V dengan air bersih yang mengalir.
Setelahnya keringkan dengan handuk atau tissue bersih baik setelah buang air kecil maupun besar.
2. Cara membersihkan dengan benar, yakni dari depan ke belakang.
Baca Juga: Bahay Konsumsi Garam Berlebih, Sistem Imun Tubuh Jadi Melemah
3. Bila perlu, menggunakan cairan pembersih khusus kewanitaan namun dengan PH yang sesuai.
Jangan gunakan sabun karena bersifat basa, sementara miss V bersifat asam.
4. Hindari penggunaan vaginal douching secara rutin atau tanpa indikasi.
5. Memakai pakaian dalam berbahan katun, karena menyerap keringat dan bersih.
Baca Juga: Benarkah Kulit Menghitam saat Hamil jadi Masalah Kehamilan? Begini Cara Mengatasinya
Ganti pakaian dalam tiga kali sehari atau bila terasa lembap.
6. Mengenali siklus menstruasi yang normal dan segera mencari pertolongan apabila terdapat masalah.
7. Saat menstruasi, ganti pembalut 3-6 jam sekali, agar bakteri tak tertumpuk.
Baca Juga: Penyebab dan Nyeri Asam Urat, Manifestasi Mirip Autoimun, Penanganan Berbeda
8. Segera membersihkan diri setelah berenang atau berolahraga dan mengganti pakaian dalam yang basah, kotor atau berkeringat setelah beraktivitas tersebut.
9. Mencuci pakaian dalam sendiri atau terpisah dari pakaian lain.
10. Menyimpan pakaian dalam laci khusus atau terpisah dari pakaian lain.(*)
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul 10 kiat membersihkan Miss V yang benar