Find Us On Social Media :

2 Juta Vaksin Covid-19 Sudah Diberikan Pada Warga AS, Indonesia Masih Menanti Verifikasi

Presiden Jokowi menargetkan program vaksinasi akan dimulai pada Januari 2021.

GridHEALTH.id - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) melaporkan hampir 2 juta dosis vaksin Covid-19 untuk mencegah penularan virus corona telah diberikan kepada penduduk Amerika Serikat.

Sebanyak 9,5 juta vaksin di antaranya sudah terdistribusi ke seluruh negara bagian AS. Jumlah total vaksin itu termasuk gabungan antara vaksin Pfizer dan Moderna.

FDA memberikan otorisasi penggunaan darurat untuk vaksin itu berdasarkan uji coba tahap akhir yang terbukti 95 persen efektif dalam mencegah Covid-19.

Vaksin dapat diberikan kepada orang berusia 16 tahun ke atas dengan mendahulukan petugas kesehatan dan orangtua di panti jompo.

Sementara di Indonesia, Presiden Joko Widodo pada Rabu (16/12/2020) mengumumkan bahwa pemerintah akan menggratiskan vaksin virus corona untuk meredakan pandemi Covid-19.

Ia menyebut, hal itu dilakukan usai mendapat banyak masukan dari berbagai pemangku kepentingan.

Baca Juga: Ahli Minta Vaksin Covid-19 Ke Lansia dan Anak-anak Perlu Hati-hati

Baca Juga: Pasien Cuci Darah Bisa Pergi Liburan dengan Melakukan Hal-hal Ini

"Jadi setelah menerima banyak masukan dari masyarakat dan setelah melakukan kalkulasi ulang, melakukan perhitungan ulang mengenai keuangan negara, dapat saya sampaikan bahwa vaksin Covid-19 untuk masyarakat adalah gratis. Sekali lagi gratis, tidak dikenakan biaya sama sekali," kata Jokowi dikutip dari Kompas.com, Rabu (16/12/2020).