Find Us On Social Media :

Indonesia Darurat Covid-19, Wiku: 'Tren Doker Meninggal Naik'

Indonesia disebut sudah memasuki masa darurat Covid-19.

Adapun data di atas dirangkum pemerintah hingga 2 Januari 2021.

Menurut Wiku, jika dilihat pada tren perkembangannya, keterisian ruang ICU dan isolasi secara nasional cenderung semakin meningkat.

Meski masih ada sisa tempat tidur, dia mengingatkan bahwa belum tentu semua bisa digunakan oleh pasien yang membutuhkan perawatan.

Penyebabnya, saat ini tenaga kesehatan di rumah sakit juga mengalami keterbatasan.

Dari data yang ada, Wiku menyebut bahwa hingga saat ini sudah tercatat ada 237 dokter yang meninggal.

Baca Juga: Akui Negeri Samba Sudah Rusak Oleh Covid-19, Presiden Brasil: 'Saya Tidak Bisa Berbuat Apa Pun'

"Tren dokter yang meninggal cenderung mengalami peningkatan dan terutama terjadi pada Desember 2020," ungkap Wiku.

Dia menekankan apabila masyarakat terus abai dan tidak menerapkan disiplin protokol kesehatan yang ketat, maka fasilitas kesehatan yang ada tidak akan cukup untuk menangani kasus-kasus baru.

"Satu-satunya cara adalah dengan mencegah penularan dan menjalankan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan," tambah Wiku.

Melihat kondisi tersebut, tentunya kita sebagai masyarakat Indonesia yang baik harus membantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus corona.

Baca Juga: 3 Modal Maia Estianty Pede Keluyuran di Bali, Sebelumnya Mengaku Terpapar Covid-19 Padahal Hasil Swab Antigen Negatif