GridHEALTH.id - Gubernur Ridwan Kamil kembali mengumumkan daerah-daerah di Jawa Barat yang termasuk ke dalam zona merah virus corona (Covid-19).
Bahkan pria yang akarab disapa Kang Emil itu, menyatakan beberapa daerah zona merah tersebut sudah berstatus siaga 1.
Zona merah dengan siaga 1 tersebut diantaranya Kota Depok dan Kabupaten Karawang.
Menurut Kang Ridwan Kamil Depok dan Karawang menjadi permasalahan yang serius lantaran bertahan di zona merah selama empat minggu berturut-turut.
Selain dua daerah itu, Ridwan Kamil memberi perhatian khusus kepada Kota Tasikmalaya.
Sebab Tasikmlaya, tidak beranjak dari zona merah padahal secara wilayah Tasik dapat dikategorikan kecil.
“Tasik kotanya kecil tetapi sering zona merah ini perlu diteliti,” ujar Ridwan Kamil seperti dikutip dari Warta Kota, Selasa (5/1/2021).
Baca Juga: Kota Bandung Kembali Darurat Covid-19, Sehari Bisa Puluhan yang Positif
Source | : | tribunnews,CDC |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Anjar Saputra |
Komentar