Find Us On Social Media :

Vaksin Sinovac Terbuat Dari Virus yang Dimatikan, Bisa Rangsang Antibodi Alami Seperti Sudah Terinfeksi

Vaksin Sinovac termasuk jenis inaktivirus.

GridHEALTH.id - Vaksin Sinovac dipilih pemerintah Indonesia dalam program vaksinasi nasional.

Sayangnya tak sedikit dari masyarakat yang meragukan kandidat calon vaksin virus corona (Covid-19) tersebut.

Padahal efikasi dari vaksin Sinovac cukup besar yakni 65,3 %, atau telah melampaui syarat batas aman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang hanya sebesar 50% % saja.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Bisa Menimbulkan Efek Samping, Ini Cara Ampuh Mengatasinya

Perlu diketahui vaksin Sinovac termasuk jenis vaksin inaktivasi virus atau terbuat dari virus yang telah dilemahan atau dimatikan.

Jenis vaksin ini bekerja untuk menguatkan dan merangsang sistem kekebalan tubuh sehingga antibodi dapat melawan virus corona.

Baca Juga: Disuntik Vaksin Pfizer, 23 Relawan di Norwegia Mengalami Efek Samping Kemudian Meninggal Dunia