Find Us On Social Media :

Ini Aturannya Setelah Mendapat Suntikan Vaksin Covid-19, Kata Ahli

Striker Arema FC, Dedik Setiawan disuntik vaksin Covid-19. Setiap yang menerima suntikan tersebut diharap tetap menjaga protokol kesehatan, contohnya menjalankan 3M.

Bisakah kita kembali ke aktivitas normal setelah divaksinasi? Situs web pemerintah menyatakan bahwa kita dapat melanjutkan aktivitas normal setelah divaksinasi, selama merasa sehat.

 

Namun, jika mengalami nyeri di lengan tempat menerima suntikan, kita dilarang untuk mengangkat benda-benda berat.

Mengapa kita tetap perlu menjaga jarak sosial setelah divaksinasi? Para ilmuwan telah memperingatkan mereka yang telah divaksinasi tidak boleh memeluk kerabat mereka dan orang-orang di luar rumah mereka bahkan setelah menerima suntikan.

Janet Lord, Direktur Institut Peradangan dan Penuaan Universitas Birmingham, mengatakan di BBC (20/01/2021), "Saya pasti akan menyarankan untuk tidak melakukan pelukan atau berjabat tangan karena vaksin Covid-19 harus menunggu beberapa minggu sebelum bekerja efektif secara maksimal.

Sangat penting bahwa orang-orang tetap waspada meskipun mereka telah mendapatkan vaksinasi pertama."

Baca Juga: Menahan Bersin Karena Takut Dituduh Pembawa Virus Corona, Padahal Ini Bahayanya 

Baca Juga: Studi : Virus Corona Mencabut Nyawa Seseorang 10 Tahun Sebelum Waktu Kematian Sesungguhnya

WHO juga menggaungkan di situs web resminya, yang mendesak mereka yang telah divaksinasi untuk menjaga jarak sosial, memakai masker wajah dan terus mematuhi panduan kesehatan di daerah asalnya.