Find Us On Social Media :

Vaksin Nusantara Direspon Negatif, dr Tifa; Heran Banyak Ilmuan dan Dokter Indonesia Nyinyir pada Karya Anak Bangsa

dr. Tiffauzia Tyassuma

GridHEALTH.id - Mantan Menteri Kesehatan, dr. Terawan Agus Putranto kembali muncul ke permukaan dengan vaksin Covid-19 Nusantara.

Vaksin yang menurut dr Terawan adalah karya anak bangsa ini, setelah disuarakan olehnya langsung mendapat respon dari ilmuan dan para doktor dan dokter.

Baca Juga: Dendritic Cell Untuk Vaksin Covid-19 dan Polemiknya di Indonesia, Politis atau Ilmiah?

Dari sekian banyak yang memberikan respon, yang mencuat kepermukaan adalah mereka yang memberikan respon negatif.

Respon negatif ini, mulai dari menyangsikan vaksin nusantara, hingga mempertanyakan vaksin kolaborasi antara Aivita Biomedical Corporation dari Amerika Serikat, Universitas Diponegoro dan Rumah Sakit Kariadi, Semarang.

Menurut dr. Terawan, vaksin Covid-19 Nusantara ini vaksin berbasis dendritic cell (DC).

DC sendiri adalalah DC adalah sel penyaji antigen profesional, yang secara unik mampu menginduksi aktivasi sel naïve T cell dan diferensiasi efektor.

DC juga terlibat dalam induksi dan pemeliharaan toleransi kekebalan dalam kondisi homeostatis.

Baca Juga: Konon Berikan Kekebalan Seumur Hidup, Epidemiolog Minta Vaksin Nusantara Buatan Terawan Dihentikan: 'Sebaiknya Tidak Didanai Pemerintah'