Find Us On Social Media :

Pesan Dr Ayoub Al Jawaldeh dari WHO untuk Umat Islam yang Akan Puasa Ramadan di Masa Pandemi Covid-19

Ramadan 2021 ini kembali umat muslim harus menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh dimasa pandemi Covid-19.

Konsumsi makanan yang segar

Mereka yang berpuasa untuk selalu mengkonsumsi makanan-makanan yang segar.

Selain itu, Dr Al Jawaldeh menyarankan untuk menjauhi makanan yang digoreng atau mengandung garam serta rempah yang tinggi, karena cenderung membuat lebih cepat haus.

Saat berbuka hingga imsak cukupi kebutuhan air

Berpuasa harus tetap terhidrasi, dengan mengonsumsi air sebanyak 8-12 gelas atau setara dengan dua liter air per harinya.

"Air membantu untuk membersihkan sistem pencernaan, ginjal, usus, dan membuang racun yang ada di dalam tubuh," jelas Dr Al Jawaldeh.

Baca Juga: Hukum dalam Islam Kegiatan Donor Darah Saat Puasa di Bulan Ramadan

Selain itu, melansir Kompas.com, pemting juga untuk selalu lakukan dua sendiri.

Maksudnya, makanan berbuka dan sahur dianjurkan buatan sendiri di rumah.

Menggunakan peralatan dan perlengkapan sendiri untuk beribadah di Masjid.

Terakhir jangan lupakan dan jadikan kebiasaan menjaga pola tidur baik dan cukup.

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, dr Ari Fahrial Syam mengatakan tidur ideal adalah selama enam jam.

Baca Juga: Kunyit Untuk Asam Lambung, dan 7 Manfaat Kesehatan Daun Pepaya