Dilansir Kontan.co.id dari WebMD (3/2/2021), benda asing, termasuk makanan bukanlah penyebab langsung dari radang usus buntu.
Benda asing atau makanan yang tidak hancur dalam proses pencernaan hanya bisa menyumbat usus buntu.
Dalam jangka waktu panjang, kondisi ini memang dapat menyebabkan penyakit usus buntu.
Baca Juga: Air Rebusan Daun Jambu Biji, Mengusir Lemak Hingga Mencegah Kanker
Ketika usus buntu tersumbat, bakteri dapat berkembang biak di dalamnya.
Hal ini dapat menyebabkan pembentukan nanah dan pembengkakan, yang dapat menyebabkan tekanan menyakitkan di perut.
Dengan begitu, jambu biji atau biji buah yang sulit dicerna bisa saja menjadi penyebab tidak langsung dari penyakit usus buntu.
Namun, angka kejadian usus buntu yang disebabkan oleh sumbatan biji buah dilaporkan sangat sedikit.
Baca Juga: Minum Jus Jambu Biji Ternyata Tak Bisa Sembuhkan Demam Berdarah Dengue, Ini Faktanya