Find Us On Social Media :

Wajib Tahu, Kandungan Skincare Untuk Anti-Aging Agar Tak Salah Pilih Produk

Perlu diketahui kandungan dalam produk skincare untuk melawan penuaan dini.

GridHEALTH.id - Beberapa wanita pernah mengalami masalah pada wajahnya, contohnya seperti jerawatan, flek hitam dan kerutan pada wajah.

Untuk menyembuhkan masalah kulit pada setiap wajah pasti memerlukan perawatan yang berbeda-beda. Bisa dengan cara memakai skincare atau bisa dengan cara mengkonsumsi dari dalam.

Di zaman sekarang penuaan pada kulit tidak hanya dialami orang yang sudah berusia, tetapi bisa dialami oleh anak muda juga.

 Penyebab muncul penuaan pada kulit juga berbeda-beda, bisa karena paparan dari sinar matahari, karena jam tidur yang terlalu malam, faktor usia atau karena polusi udara.

Cara mengatasi masalah penuaan kulit bisa diatasi dengan cara mengunakan skincare, nah kandungan skincare apa saja yang bagus untuk mengatasi masalah penuaan? Simak kandungan dibawah ini.

1. Niacinamide

Kandungan niacinamide pada sebuah skincare sangat bagus untuk Anti-Aging. Selain berfungsi untuk Anti- Aging niacinamide bisa membantu mengatasi masalah jerawat dan juga melambabkan kulit.

Baca Juga: 7 Cara Praktis dan Hemat Ini Untuk Menangkal Keriput di Wajah

Baca Juga: Kenali, 4 Penyakit Mental yang Bisa Menimbulkan Jerawat Kronis

Tetapi hasil dari memakai niacinamide tidak bisa instan, harus digunakan secara rutin dan jangka waktu yang panjang.

2. Retinol

Kandungan retinol pasti sudah sering kali ditemukan didalam skincare, retinol merupakan turunan dari senyawa vitamin A.

Mengapa retinol diperlukan untuk produk anti-aging? Karena retinol dapat menembus lapisan kulit kita sehingga dapat merangsang kolagen dikulit kita dan bisa memperbaiki sel kulit kita yang sudah rusak.

3. AHA dan BHA

Kandungan AHA yang ada didalam skincare, cocok digunakan untuk orang yang memiliki masalah kulit kering dan memilki masalah kulit rusak karena terpapar sinar matahari, sehingga bisa membantu mencegah penuaan karena terpapar sinar matahari.

Mengapa kandungan ini dapat membantu membantu masalah kulit kering? Karena kandungan AHA dapat meningkatkan stimulasi produksi kolagen dikulit kita. BHA cocok untuk yang memiliki masalah kulit jerawatan dan berminyak.

Baca Juga: Pertanyaan Awam, 'Setelah Disuntik Vaksin Covid-19, Apakah Saya Tetap Bisa Menyebarkan Virus Corona?'

Baca Juga: Mengatasi Kram Menstruasi dengan Cara Rumahan yang Murah dan Praktis

4. Bakuchiol

Bakuchiol merupakan kandungan yang hampir mirip dengan retinol. Bakuchiol adalah kandungan alami yang lebih aman untuk digunakan oleh kulit, sehingga aman untuk dipakai pada kulit ibu hamil dan kulit sensitif.

Kandungan ini solusi untuk yang memiliki kulit sensitif. Manfaat utama dari kandungan bakuchiol ini bisa mencegah penuaan dini karena kandungan antioksidannya. (*)

#berantasstunting#hadapicorona #bijakGGL