Find Us On Social Media :

Bangganya Jokowi Memberitakan Jumlah Pasien Sembuh Covid-19 di Indonesia Tertinggi di Dunia

Presiden Jokowi klaim angka kesembuhan Covid-19 di Indonesia sudah tinggi.

GridHEALTH.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya mengaku bangga terkait penanganan virus corona (Covid-19) di tanah air.

Dimana menurutnya saat ini sudah banyak pasien Covid-19 yang mulai sembuh.

Baca Juga: Kasus Terinfeksi Melonjak, India Embargo Vaksin Covid-19, Apa Dampaknya Bagi Indonesia?

Bahkan angka pasien sembuh Covid-19 di Indonesia menurutnya saat ini berada di atas rata-rata Asia dan dunia.

Kabar baik ini pun disampaikan Jokowi saat membuka Pameran Otomotif Indonesia International Motor Show Hybrid di Istana Negara, Jakarta, Kamis (15/4/2021).

"Angka kesembuhan kita juga sudah mencapai di atas 90 %, 90,5 %. Di atas rata-rata, jauh di atas rata-rata dunia, jauh juga di atas rata-rata Asia. Ini juga yang harus dijaga," kata Jokowi dalam video yang disiarkan Chanel Youtube Sekretariat Presiden (15/4/2021).

Baca Juga: Umat Hindu Gelar Ritual Mandi di Sungai Gangga, Kasus Covid-19 di India Langsung Meledak

Menurutnya juga dalam beberapa minggu terakhir angka Covid-19 di Indonesia sudah menunjukkan perbaikan.

Dimana rata-rata penambahan kasus Covid-19 harian berkisar di angka 4.000-6.000.

Padahal, di awal Januari jumlahnya mencapai 13.000-15.000 kasus.

"Ini yang harus kita jaga dan harus kita tekan agar terus berkurang," ujarnya.

Baca Juga: Sebut Jokowi, Rakyat dan DPR Telah Dibohongi Vaksin Nusantara, Pandu Priono; Tim Peneliti Aslinya Orang Amerika

Karenanya Jokowi berpesan supaya masyarakat tetap mewaspadai penularan Covid-19 yang bisa terjadi kapan saja.

Apalagi dalam beberapa waktu terakhir banyak negara justru kembali mengalami lonjakan kasus Covid-19.

"Hati-hati, banyak negara lain sudah turun anjlok Covid-nya, tetapi karena enggak bisa menjaga kewaspadaannya, enggak hati-hati, kemudian meloncat naik lagi," katanya.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Tolak Nasionalisme Vaksin, Indonesia Siap Kembangkan Vaksin Covid-19 Produksi Sendiri

Jokowi menegaskan bahwa pandemi Covid-19 ini belum bedakhir.

Karenanya dalam menggerakan roda perekonomian, penting juga untuk tidak mengabaikan protokol kesehatan.

"Gas dan rem yang selalu saya sampaikan dalam penanganan kesehatan, penanganan ke ekonomi, harus terus kita jaga dan kita lakukan agar kesehatan aman, ekonomi bisa bergerak maju," kata Jokowi.

Baca Juga: Jokowi; Vaksin AstraZeneca Menurut Kiai Halal, Sinovac Lebih Baik Bentuk Antibodi Anak dan Remaja

Sementara itu dikutip dari laman covid19.go.id, total kasus Covid-19 di Indonesia per tanggal 15 April 2021 sudah mencapai angka 1.589.359 kasus setelah dalam 24 jam terakhir terdapat penambahan sebanyak 6.177 kasus baru.

Namun dari total tersebut diketahui 1.438.254 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh, 43.073 orang meninggal dan sisanya masih harus mendapatkan perawatan medis.(*)

Baca Juga: Jokowi Tunjuk Pesantren di Jatim Sebagai Penerima Vaksin AstraZeneca, Para Kyai Setuju

 #berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL