Find Us On Social Media :

Menjelaskan Prihal Menstruasi Kepada Anak Laki-laki, Harus dengan 4 Cara Ini Supaya Dia Paham

Anak laki-laki juga perlu diberikan penjelasan yang cukup tentang menstruasi.

Berikut adalah beberapa hal yang bisa orang tua lakukan untuk dapat memulai pembicaraan mengenai menstruasi dengan anak laki-laki.

  1. Perbanyak pengetahuan tentang menstruasi

Sebelum kita dapat memulai pembicaraan tentang menstruasi baik kepada anak perempuan maupun anak laki-laki, pastikan bahwa informasi yang kita berikan adalah informasi yang benar dan didapat dari sumber yang kredibel.

Hindari memberikan informasi yang sifatnya seperti mitos dan tidak dapat dibuktikan kebenarannya.

Maka dari itu, pastikan dahulu bahwa informasi yang kita ketahui seputar menstruasi adalah informasi yang benar dengan melakukan pengecekan lewat sumber-sumber terpercaya baik dari buku, media online, maupun ahli kesehatan.

Kita juga dapat memulai dengan membaca buku yang disusun khusus untuk anak-anak yang menggambarkan tentang menstruasi.

  1. Memulai dari pengetahuan dasar

Jika kita berniat mengajarkan tentang menstruasi kepada anak laki-laki kita sejak dini, itu berarti ada banyak hal mendasar yang perlu kita jelaskan pada anak.

Kita dapat memulai dengan membicarakan tentang fungsi rahim pada wanita.

Jelaskan pada anak laki-laki bahwa rahim memiliki fungsi sebagai “pusat kelahiran bayi”.

Baca Juga: Hari Kebersihan Menstruasi ; Hanya 5 dari 10 Anak Perempuan Rutin Mengganti Pembalut, Studi