Find Us On Social Media :

Pasien Anak-anak Penuhi RSD Wisma Atlet, Banyak yang Masih Bayi, Dinkes: 'Jangan Keluar Rumah Bawa Anak'

RSD Wisma Atlet dipenuhi pasien Covid-19 anak-anak

"Saat ini cukup banyak, ada yang 2 tahun, yang masih gendongan (bayi) juga ada," kata Arifin.

Arifin mengatakan, pasien anak-anak itu kebanyakan terpapar dari orangtuanya.

Baca Juga: Jubir Satgas Wiku Adisasmito Positif Covid-19: 'Saya Melakukan Kunjungan Kerja ke Kudus dan Bangkalan'

Karena itu, banyak anak-anak yang dirawat seruangan bersama para orangtua mereka karena belum bisa mendiri.

Meski demikian, Arifin menyebut kondisi pasien anak relatif masih cukup baik, seperti masih mau makan.

Melihat banyaknya pasien anak-anak tersebut, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia melarang para orangtua keluar rumah membawa anak-anak.

"Untuk itu, kami mengingatkan warga untuk menghindari keluar rumah membawa anak-anak," ujarnya. (*)

Baca Juga: Inilah Perbedaan Vairan Baru Covid-19 Alpha, Beta, dan Delta, Sebabkan Lonjakan Kasus di Indonesia

#hadapicorona