Find Us On Social Media :

Bayi Lahir Prematur, Risiko yang Terjadi Jika Ibu Hamil Alami Plasenta Previa

Kelahiran prematur dilakukan untuk menyelamatkan nyawa ibu dan janin.

Hingga saat ini belum ada terapi yang bisa mengubah keadaan plasenta previa. Jika sudah terjadi plasenta previa dan ada pendarahan, tindakan yang akan diambil akan bergantung pada usia kehamilannya.

Baca Juga: Penyebab Kelahiran Prematur, Bisa Karena Ibu Hamil Gunakan Kosmetik Mengandung Paraben?

“Kalau di usia kehamilan yang masih belum cukup bulan, maka kita akan memberikan obat untuk mematangkan paru-paru janin, untuk kemudian dipersiapkan apabila kita diharuskan melakukan operasi caesar di usia janin yang belum cukup bulan,” jelasnya.

Melahirkan bayi secara prematur adalah satu-satunya cara untuk menyelamatkan nyawa janin dan ibunya.

“Kalau terjadi pendarahan, pendarahannya masif maka kadang kita tidak punya pilihan. Karena untuk mempertahankan kehamilan akan semakin membahayakan nyawa ibu dan juga janinnya,” tutur Novan Satya Pamungkas.