Find Us On Social Media :

4 Rekomendasi Menu Makanan Harian untuk Anak Penderita Diabetes

Menu untuk anak penderita diabetes perlu diperhatikan dengan baik oleh orangtua.

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang bisa dimasukan ke dalam menu makan anak diabetes, yang mengandung banyak nutrisi dan bisa mengatur gula darah, dilansir dari Live Strong.

1. Produk susu

Makan yang diolah dari susu seperti keju dan yogurt, memiliki kalsium, potasium, dan protein yang dibutuhkan anak. Susu juga diperkaya dengan vitamin D.

American Diabetes Association (ADA) merokemendasikan anak dengan diabetes untuk mengonsumsi susu rendah lemak atau tanpa lemak.

Baca Juga: Manajemen Diabetes pada Anak Wajib Ditegakkan Orangtua Demi Kenyamanannya

2. Buah

Semua buah baik dan harus dimakan oleh anak dengan diabetes. Misalnya saja satu buah apel atau peach, mengandung sekitar 15 gram karbohidrat.

Begitu juga dengan buah lain, seperti semangka, melon, hingga raspberry.

Menambahkan buah ke dalam yogurt dan memotongnya menjadi bentuk yang lucu, membantu anak agar lebih semangat jika mereka sebelumnya menolak makan buah.

Baca Juga: Diabetik Ketoasidosis Pada Anak Diabetes Tipe 1 Bisa Turunkan Kemampuan Kognitif