Find Us On Social Media :

Bahan Alami Mengatasi Perut Kembung, Gunakan Peppermint hingga Jahe

mengatasi perut kembung dengan bahan alami

GridHEALTH.id - Kita mungkin pernah mengalami perut kembung.

Kondisi ini tentunya tidak nyaman, bahkan kegiatan pun juga bisa terganggu.

Ada banyak faktor yang menyebabkan perut kembung.

Untuk itu, penting segera mengatasinya supaya perut kembali nyaman.

Menariknya, kita bisa mengatasi perut kembung secara alami dengan membuat teh dari bahan herbal, lho. Apa saja itu?

Dilansir dari Healthline, berikut 4 bahan teh herbal yang mudah ditemukan untuk mengatasi perut kembung. Yuk, simak!

1. Peppermint

Dalam pengobatan tradisional, peppermint (Mentha piperita) dikenal luas untuk membantu menenangkan masalah pencernaan.

Sebab, rasanya menyegarkan dan sejuk ketika masuk tubuh.

Hal ini disebabkan peppermint memiliki flavonoid yang berlimpah, sehingga berpengaruh pada kesehatan usus dan mengatasi perut kembung.

Baca Juga: 6 Penyebab Perut Kembung, Mulai dari Infeksi Hingga Salah Cara Makan

2. Lemon balm

Teh lemon balm (Melissa officinalis) memiliki aroma dan rasa lemon dan juga daun mint.

Diketahui bahwa lemon balm ini merupakan tanaman yang termasuk dalam keluarga daun mint.

European Medicines Agency mencatat bahwa teh lemon balm dapat meredakan masalah pencernaan ringan, termasuk kembung dan gas.

Di samping itu, lemon balm juga dapat mengurangi rasa sakit perut, sembelit, dan gejala pencernaan lainnya.

3. Jahe

Teh jahe terbuat dari akar tebal tanaman Zingiber officinale dan telah digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, bahkan sejak dahulu kala.

Teh jahe ini dapat mempercepat pengosongan perut, meredakan gangguan pencernaan, dan mengurangi kram usus, kembung, dan gas.

Perlu kita ketahui bahwa jahe ini memang memiliki rasa yang sedikit pedas, maka dari itu sebaiknya campurkan larutan jahe dengan madu dan lemon.

Baca Juga: 6 Cara Makan yang Menjaga Perut Tetap Ramping dan Bebas Kembung

4. Biji adas

Biji adas (Foeniculum vulgare) digunakan untuk membuat teh dan rasanya mirip dengan licorice.

Adas secara tradisional telah digunakan untuk mengatasi gangguan pencernaan, termasuk sakit perut, kembung, gas, dan sembelit.

Tak hanya mengatasi kembung, esktrak adas juga bisa membantu mencegah terjadinya bisul, lho.

Baca Juga: Perut Kembung Akibat Banyak Gas Atasi Dengan Ramuan Jahe dan Kunyit

5. Chamomile

Chamomile (Chamomillae romanae) adalah anggota keluarga daisy yang merupakan bunga kecil berwarna putih dari ramuan itu terlihat seperti aster mini.

Dalam pengobatan tradisional, chamomile digunakan untuk mengobati gangguan pencernaan, gas, diare, mual, muntah, dan maag.

Chamomile juga mampu bekerja mencegah infeksi bakteri Helicobacter pylori, yang merupakan penyebab sakit maag dan berhubungan dengan kembung.

Dengan membaca ulasan di atas, semoga tak perlu bingung lagi, ya, untuk mencari obat alami untuk perut kembung. (*)

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul "Mudah Ditemukan, Ini 5 Obat Alami untuk Mengatasi Perut Kembung"