Find Us On Social Media :

Nyeri Ulu Hati Membuat Mual dan Tidak Nyaman, Ini 5 Penyebabnya

Penyebab nyeri ulu hati.

3. Makan terlalu banyak

Makan yang terlalu banyak juga bisa menyebabkan ulu hati nyeri. Meskipun perut sangat fleksibel, tapi makan berlebih menyebabkan perut membesar melebihi kapasitas normalnya.

Jika perut mengembang secara signifikan, maka akan timbul tekanan pada organ-organ di sekitarnya dan menyebabkan nyeri ulu hati. Makan berlebihan juga menyebabkan gangguan pencernaan, refluks asam, dan mulas.

4. Hernia hiatus

Melansir Mayo Clinic, hernia hiatus juga bisa menyebabkan nyeri ulu hati. Ini merupakan kondisi di mana bagian atas perut menonjol melalui otot besar yang memisahkan perut dan dada atau diafragma.

Diafragma memiliki lubang kecil yang dialuli tabung makanan (kerongkongan) sebelum terhubung ke perut. Pada hernia hiatus, perut mendorong ke atas melalui lubang tersebut dan masuk ke dada.

Baca Juga: Asam Lambung Naik, Konsumsi 5 Makanan Ini Untuk Mengatasinya

5. Gastritis

Ini terjadi saat lapisan perut (mukosa) meradang karena infeksi bakteri, gangguan sistem kekebalan tubuh, atau kerusakan berkelanjutan pada perut, dikutip dari Healthline.

Gastritis bisa bersifat akut dan berlangsung hanya untuk waktu yang singkat. Akan tetapi ini bisa juga kronis, berlangsung selama bertahun-tahun, jika tidak medapatkan perawatan yang tepat.

Selain nyeri ulu hati, gastritis juga menimbulkan gejala lain seperti rasa tidak nyaman di bagian dada, mual, hingga muntah darah atau sesuatu yang terlihat seperti bubuk kopi.(*)

Baca Juga: Jarang Diketahui, Kedelai Bermanfaat Kurangi Risiko Masalah Kesehatan saat Menopause