NAFLD sangat umum pada orang yang mengalami obesitas atau memiliki diabetes tipe 2 (atau keduanya).
Jika kondisi tersebut tidak ditangani dengan baik dan segera, maka dapat berisiko meningkatkan kemungkinan penyandang diabetes mengalami penyakit liver yang lebih parah, yakni steatohepatitis nonalkohol (NASH).
Pada tahap ini, lemak hati bisa meradang dan menciptakan jaringan parut yang seiring waktu dapat menyebabkan sirosis dan penyakit hati stadium akhir.
Sayangnya masalah liver pada penyandang diabetes ini umumnya tidak disertai dengan gejala yang spesifik, sehingga sulit untuk didiagnosis.
Karenanya pemeriksaan hati secara rutin penting dilakukan penyandang diabetes setiap kali berkonsultasi.
Selain itu, jika kita seorang penyandang diabetes, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk melindungi liver dan mencegah terjadinya penyakit hati berlemak non-alkohol.
Baca Juga: Healthy Move, Jogging dan Jalan Kaki Dua Olahraga Terbaik Bagi Penyandang Diabetes