Find Us On Social Media :

7 Cara Alami Atasi Pusing saat Hamil, Sering Terjadi di Trimester Awal

Ibu hamil sering pusing saat hamil trimester awal.

GridHEALTH.id – Ibu hamil sering mengeluhkan kondisi tubuhnya yang terasa tidak nyaman selama kehamilan.

Selain sakit pinggang karena harus menanggung beban yang cukup berat di perut, wanita yang sedang mengandung juga sering kali mengeluh pusing.

Pusing saat hamil biasanya terjadi pada trimester pertama dan disebabkan oleh perubahan hormone dan tingginya volume darah.

Kedua kondisi tersebut yang paling sering menyebabkan pusing saat hamil. Tapi pusing bisa bertambah parah jika ibu hamil sedang stres atau postur tubuh yang buruk, dikutip dari American Pregnancy Association, Sabtu (08/01/2022).

Baca Juga: Perencanaan Kehamilan Wanita Penyandang Diabetes, Utamakan Kadar Gula Darah Stabil

Ibu hamil yang kurang tidur dan malas minum air atau sering muntah sehingga dehidrasi, juga akan lebih sering merasakan pusing.

Jenis pusing yang paling sering dialami oleh ibu hamil adalah migran. Migran membuat ibu hamil hanya merasakan sakit di salah satu sisi kepala. Disebabkan oleh pembuluh darah di otak yang melebar.

Pusing yang dialam saat hamil, membuat ibu lebih sensitif terhadap cahaya ataupun benda dengan bau yang menyengat.