Find Us On Social Media :

6 Tanda Hamil Muda yang Sering Luput, Hidung Tersumbat Hingga Murung

Murung hingga mudah menangis yang menjadi salah satu tanda hamil muda.

GridHEALTH.id - Di saat hamil mudah, banyak terjadi pertumbuhan dan perkembangan awal janin yang dapat menentukan pertumbuhan dan perkembangan selanjutnya.

Hal ini membuat kita harus memberikan perhatian ekstra pada kehamilan, apa lagi jika ini adalah kehamilan pertama.

Beberapa wanita bila hamil, ada juga yang tidak menyadari sama sekali kehamilannya di bulan pertama ini.

Secara fisik, memang di bulan pertama kehamilan, seorang wanita hamil biasanya tidak akan terlihat seperti sedang hamil karena perutnya masih 'rata'.

Tetapi ada tanda hamil yang sering luput bahkan tidak disadari oleh wanita. Melansir Mayo Clinic, berikut 6 tanda hamil muda itu;

1. Timbul bercak darah

Terkadang sedikit bercak ringan adalah salah satu tanda hamil muda. Dikenal sebagai pendarahan implantasi, itu terjadi ketika sel telur yang telah dibuahi menempel pada lapisan rahim - sekitar 10 hingga 14 hari setelah pembuahan.

Pendarahan implantasi terjadi sekitar waktu periode menstruasi. Namun, tidak semua wanita akan mengalaminya.

2. Perut kembung

Perubahan hormon selama awal kehamilan dapat menyebabkan perut terasa kembung. Hal ini mirip dengan yang mungkin kita rasakan pada awal periode menstruasi.

Baca Juga: Sudah Menikah Setahun Belum Juga Ada Tanda Kehamilan? Coba Lakukan Tes Kesuburan Ini

Baca Juga: 3 Tips Pola Makan Pada Lansia dengan Diabetes, Tetap Boleh Makan Enak!

3. Mood naik-turun

Membanjirnya hormon kehamilan dalam tubuh wanita hamil salah satu tanda hamil muda.Hal ini dapat membuat emosi naik-turun dan seringnya ke arah kemurungan. Kita bisa tiba-tiba menangis luar biasa. 

4. Enggan makan

Saat muncul kehamilan, beberapa wanita mungkin menjadi lebih sensitif terhadap bau tertentu dan indra perasa mungkin berubah.

Seperti kebanyakan tanda-tanda hamil muda lainnya, keengganan makanan dapat dikaitkan dengan perubahan hormonal.

5. Kram rahim

Beberapa calon ibu akan mengalami kram rahim ringan di awal kehamilan. Jika mengalami kram rahim yang tidak biasa, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter kandungan.

6. Hidung tersumbat

Hidung tersumbat adalah tanda-tanda hamil muda yang paling sering tidak disadari oleh wanita hamil.

Baca Juga: 5 Penyakit Infeksi Lansia Paling Umum, Ada yang Bisa Renggut Nyawa

Baca Juga: Pengobatan Rumahan, Masker Wajah Buatan Sendiri Cocok Untuk Pria

Hidung tersumbat, penyebabnya adalah peningkatan kadar hormon dan produksi darah dapat menyebabkan selaput lendir di hidung membengkak, mengering dan mudah berdarah.

Ini mungkin menyebabkan wanita pada awal atau selama kehamilan memiliki hidung tersumbat atau berair.

Jika mengalami tanda-tanda di atas, ditambah hari menstruasi sudah terlewat, tak ada salahnya lakukan tes kehamilan di rumah atau segera temui dokter kandungan.

Namun, jika Moms melewatkan menstruasi dan memperhatikan beberapa tanda atau gejala di atas, lakukan tes kehamilan di rumah atau temui dokter kandungan.

Jika tes kehamilan di rumah positif, buatlah janji dengan dokter kandungan. Karena semakin cepat kehamilan kita dikonfirmasi, semakin cepat kita dapat memulai perawatan prenatal dan kita siap menjalani kehamilan sehat. (*)

Baca Juga: Dari Alpha ke Lambda, Ini Sejarahnya Mengapa Varian Virus Corona Diberi Nama Alfabet Yunani

Baca Juga: Muncul Infeksi Saluran Kemih Saat Hamil, Begini Cara Mengobatinya