GridHEALTH.id – Pipi yang chubby kurang disukai oleh orang dewasa, karena dianggap tidak terlalu menarik.
Berat badan yang naik berlebihan, bisa membuat wajah lebih bulat, terutama di area pipi seseorang.
Agar terlihat lebih menarik, banyak orang yang berusaha untuk membuat pipi mereka tirus.
Proses mendapatkan pipi tirus dilakukan melalui penurunan berat badan yang meliputi pengurangan kalori, hingga olahraga untuk mengencaangkan otot wajah.
Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan pipi tirus, dilansir dari Healthline, Senin (17/01/2022).
1. Olahraga wajah
Dari studi yang dipublikasikan di National Institute of Health, olahraga wajah bisa memperbaiki penampilan wajah, mengatasi penuaan, dan meningkatkan kekuatan otot.
Gerakan yang paling sering dilakukan adalah mengembungkan pipi dan mendorong udara dari satu sisi ke sisi lain. Kemudian mengerutkan bibir secara bergantian dan menahan senyum sambil mengatupkan gigi selama beberapa detik.
Melatih otot-otot wajah dua kali per hari setiap 8 minggu, bisa meningkatkan ketebalan otot dan meningkatkan peremajaan wajah.
Baca Juga: Tulang Pipi Sering Terasa Nyeri Bisa Jadi Tanda Neuralgia Trigeminal, Ini yang Harus Dilakukan
2. Minum air yang banyak
Secara umum, minum air putih sangat penting bagi kesehatan dan diperlukan jika ingin menghilangkan lemak di wajah.