Find Us On Social Media :

Segera Vaksin Covid-19, Salah Satu Pasien Omicron di Indonesia yang Meninggal Ternyata Belum Divaksin

2 Pasien Omicron di Indonesia yang meninggal, salah satunya ternyata belum mendapatkan vaksin Covid-19.

GridHEALTH.id - Satu dari dua pasien Omicron di Indonesia yang dilaporkan meninggal dunia diketahui belum mendapatkan vaksin Covid-19.

Hal itu disampaikan langsung oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi, seperti dilansir dari Kompas.com (23/1/2022).

Menurut Nadia, satu pasien Omicron tersebut berusia 64 tahun dan sempat dirawat di Rumah Sakit Sari Asih, Ciputat, Tangerang Selatan.

Selama perawatan, pasien Omicron itu dikabarkan mengalami gejala berat, seperti demam, sesak napas, dan penurunan kesadaran .

Pasien meninggal setelah dirawat selama 2 hari di ICU.

Pasien Omicron ini juga diketahui memiliki penyakit penyerta, hipertensi, dan ginjal serta belum divaksinasi Covid-19.

Sementara itu, satu pasien Omicron lainnya meninggal di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta.

Pasien ini adalah pelaku perjalanan luar negeri.

Ia sebelumnya dirawat di RSDC Wisma Atlet, lalu dirujuk ke RSPI Sulianti Saroso karena gejala pneumonia berat.

Baca Juga: Jangan Lagi Dianggap Remeh, Kemenkes RI Konfirmasi Dua Pasien Kasus Omicron Meninggal Dunia

Pasien berusia 54 tahun ini sudah mendapatkan vaksinasi lengkap, namun karena komorbid diabetes melitus yang tak terkendali, kondisinya terus turun dan meninggal.

"Satu (orang) telah divaksinasi penuh dan yang lainnya belum divaksinasi," ujar Nadia.