Find Us On Social Media :

4 Kondisi Ini adalah Tanda Lever Bermasalah, Salah Satunya Jadi Bingung

Kondisi lever bermasaah dapat menimbulkan beberapa gejala yang bisa dirasakan tubuh.

GridHEALTH.id - Lever atau hati merupakan satu dari sekian banyak organ penting yang dimililki oleh manusia.

Lever berfungsi sebagai filter untuk membersihkan racun dalam tubuh.

Ketika level tidak berfungsi dengan baik atau bahkan rusak tentu akan ada banyak masalah yang bisa ditimbulkan, misalnya saja munculnya penyakit lever.

Sebagai antisipasi, penting bagi kita mengetahui kondisi kesehatan organ dalam tersebut.

Terlebih rupanya ada tanda-tanda yang bisa dirasakan tubuh ketika lever bermasalah.

Berikut tanda-tanda lever bermasalah seperti dilansir dari Kompas.com (21/1/2022):

1. Retensi cairan

Retensi cairan adala tanda paling umum dari penyakit lever.

Hampir 50 % orang yag mengalami sirosis mengalami retensi cairan.

Baca Juga: Penyakit Lever Rentan Dialami Penyandang Diabetes, Lakukan Ini Untuk Mencegahnya

Akumulasi cairan dapat menyebabkan distensi di perut atau pembengkakan di kaki.

Hal ini terjadi ketika tekanan darah tinggi berkembang di pembuluh darah lever.