Find Us On Social Media :

Risiko Penyakit Jantung Menurun dengan Variasi Makanan Enak Ini

Kebiasaan makan jadi salah satu hal yang bisa berpengaruh terhadap risiko penyakit jantung.

GridHEALTH.id - Penyakit jantung diketahui jadi salah satu penyakit mematikan di dunia.

Karenanya penting bagi kita untuk mencegah hal tersebut terjadi.

Terlebih untuk menurunkan risiko penyakit jantung ini sangat mungkin dilakukan.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan risiko penyakit jantung adalah dengan memperbaiki kebiasaan makan dalam kehidupan sehari-hari.

Hal itu seperti diungkap ahli gizi Bianca Tamburello seperti dilansir Kompas.com dari Optimistdaily.com (23/1/2022).

Menurut Tamburello, berikut 5 kebiasaan yang dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

1. Makan salmon dua kali seminggu

Tamburello mengatakan lemak omega-3 yang ditemukan pada ikan berlemak seperti salmon berkaitan dengan banyak manfaat.

Manfaatnya antara lain, membuat kadar trigliserida dan tekanan darah yang lebih baik, HDL atau kolesterol baik yang lebih tinggi, serta mencegah pembentukan plak di arteri.

Baca Juga: 4 Penyebab Serangan Jantung di Usia 20an dan Cara Mencegahnya

Untuk itu, dia menyarankan kita makan salmon dua kali seminggu guna menghindari risiko terkena penyakit jantung.

"Kita bisa memilih salmon karena ikan ini sangat tinggi lemak omega-3, rendah merkuri, dibesarkan secara berkelanjutan."