Find Us On Social Media :

Sekolah Juru Penerang Makanan Awal Sejarah Peringatan Hari Gizi Tiap 25 Januari

Hari Gizi Nasional 2022

Perbaikan gizi lebih diarahkan pada gizi seimbang sebagai solusi menurunkan stunting dan mencegah angka obesitas naik. Gizi seimbang bermakna luas berlaku pada semua kelompok umur.

Kembali ke asal mula lahirnya Hari Gizi Nasional yang diperingati setiap 25 Januari, lahir untuk menandai pengkaderan tenaga gizi Indonesia.

Saat itu, dimulai dengan berdirinya sekolah Juru Penerang Makanan pada 25 Januari 1951.

Setelah berdirinya sekolah itu, tenaga pendidik gizi terus berkembang pesat di banyak perguruan tinggi Indonesia.

Hingga akhirnya, disepakati bahwa tanggal 25 Januari diperingati sebagai Hari Gizi Nasional Indonesia.

Misi untuk memperbaiki gizi di Indonesia berarti sudah dimulai sejak tahun 1950.

Kala itu, Menteri Kesehatan Dokter J Leimena mengangkat Prof. Poorwo Soedarmo sebagai Kepala Lembaga Makanan Rakyat (LMR).

Baca Juga: Penyintas Diabetes dan Keluarga Perlu Mengetahui 2 Obat Diabetes Ini, Bydureon BCise dan Insulin Lispro

LMR dikenal juga dengan sebutan Institut Voor Volksvoeding (IVV).

Lembaga ini merupakan bagian dari Lembaga Penelitian Kesehatan, Lembaga Eijckman.

Hingga saat ini sosok Prof. Poorwo Soedarmo dikenal sebagai Bapak Gizi Indonesia.

Peringatan Hari Gizi Nasional pertama kali diadakan oleh LMR pada pertengahan tahun 1960-an.

Selanjutnya peringatan hari ini dilanjutkan oleh Direktorat Gizi Masyarakat sejak tahun 1970-an hingga sekarang.(*)

Baca Juga: Cara Mengatasi Asam Lambung Naik Saat Hamil Tanpa Obat Kimia