Find Us On Social Media :

Penampilan Terganggu Gegara Rambut Berminyak, Ini Cara Mengatasinya

Penyebab rambut berminyak dan lepek, serta cara mengatasinya.

Dalam kondisi ini, pastikan produk rambut yang digunakan kandungannya ringan dan lembut untuk kulit kepala.

2. Pijat kepala

Baca Juga: Lakukan 6 Cara Ini untuk Cegah Rambut Pecah-pecah dan Bercabang

Waktu sedang keramas, cobalah untuk memijat kulit kepala dengan lembut dan biarkan sampo berbusa selama beberapa menit sebelum dibilas.

Cara ini mungkin tidak instan dan rambut masih terasa berminyak, jadi mungkin bisa diulangi beberapa kali ketika keramas lagi.

3. Perhatikan cara pakai conditioner

Walaupun rambut berminyak, bukan berarti tidak boleh menggunakan conditioner. Hanya saja, gunakan conditioner dalam jumlah yang sedikit dan dilakukan dengan benar.

Baca Juga: Ketahui Penyebab Rambut Rontok pada Anak, Jangan Sampai Diabaikan

Cara pakai conditioner yang benar hanya dioleskan dari bagian tengah atau batang rambut menuju ke ujung. Bukan dari akar ataupun kulit kepala.

4. Sisir perlahan

Rambut berminyak mungkin akan lebih sering menggumpal, sehingga sulit untuk disisir. Jika mengalaminya, jangan ditarik keras-keras, karena akan merusak rambut.

Lebih baik sisir rambut secara perlahan dan hindari menyentuh kulit kepala. Ini dapat mencegah minyak berpindah dari kulit kepala ke rambut.

5. Teh hijau

Sebuah studi berskala kecil yang dipublikasikan di National Institutes of Health menemukan, teh hijau dapat membuat rambut terlihat sehat dan tidak berminyak.

Keramas menggunakan sampo dengan ekstrak teh hijau dapat mengurangi produksi minyak berlebih dan memberikan nutrisi pada kulit.(*)

Baca Juga: Memanjangkan Rambut Dengan Bahan Alami, Salah Satunya Dengan Telur