6 Kesamaan Omicron dan Flu Biasa:
* Keduanya, baik Omicron maupun flu biasa dapat memengaruhi sistem pernapasan.
Meskipun Omicron belum menyebabkan komplikasi parah, varian lain dari COVID-19 telah mengakibatkan rawat inap.
Sementara flu dapat menyebabkan komplikasi parah seperti pneumonia.
* Omicron dan flu menyebar melalui aerosol saat seseorang yang terinfeksi batuk, bersin, berbicara, bernyanyi atau bernapas. Omicron atau infeksi flu memungkinkan bila seseorang menyentuh permukaan yang terkontaminasi dan menyentuh mata, hidung, atau mulut, tanpa membersihkan tangan dapat menular.
* Faktor risiko dari kedua penyakit adalah sama.
Risiko tertinggi tertular Omicron atau virus influenza, seperti orang dewasa yang lebih tua, orang dengan kondisi medis kronis, serta orang yang memiliki masalah dengan sistem imun atau Immunocompromised.
Baca Juga: 7 Penyakit Infeksi yang Gejalanya Sama, Perbedaanya Hanya pada Gejala Khusus
* Selain itu, langkah-langkah untuk perlindungan kedua penyakit serupa, seperti mencuci tangan, menghindari menyentuh wajah, terutama hidung dan mata, bersin atau batuk ke lengan baju atas, menggunakan masker saat berpergian, menggunakan hand sanitizer, menghindari kerumunan, menjaga jarak, membersihkan dan desinfeksi permukaan benda yang terkontaminasi.
* Gejala umum varian Omicron dan berbagai flu, seperti demam atau menggigil, kelelahan, batuk, sakit tenggorokan, hidung berair, sakit kepala, nyeri tubuh, mual atau muntah, diare, serta sesak napas.
* Vaksin menjadi sarana pencegahan untuk penyakit ini.
Vaksin COVID-19 menunjukkan beberapa tingkat perlindungan terhadap varian Omicron. Sementara vaksin influenza dapat mencegah gejala influenza.