GridHEALTH.id - Setelah beradaptasi selama dua tahun dengan pola hidup tatanan baru, orangtua kembali dihadapkan dengan tantangan parenting yang berkaitan dengan tumbuh kembang si kecil pasca pandemi. Berbagai kekhawatiran pun kerap terjadi dalam menyikapi perubahan rutinitas yang muncul
Dari hasil survey yang dilakukan oleh Lazada dan Babyologist dan diikuti ribuan ibu di Indonesia secara daring, 50% menjawab hubungan rumah tangga, termasuk melatih keterampilan sosial anak, merupakan tantangan tersulit yang dihadapi selama pandemi. Juga
Diikuti dengan melahirkan tanpa keluarga, merasakan baby blues namun tidak dapat keluar rumah, serta kekhawatiran akan tumbuh kembang si kecil yang terhambat.
Untuk mengatasi baby blues, kekhawatiran serta kesepian yang dirasakan, 30% dari para ibu menjawab bahwa mereka mencari solusi dari para ahli melalui webinar parenting, sebagai salah satu upaya mengatasi tantangan dalam menjalankan peran sebagai orangtua.
Saskhya Aulia Prima selaku Psikolog Anak & Co-Founder TigaGenerasi menyatakan bahwa “Perubahan inkonsistensi kondisi sehari-hari ternyata memiliki dampak yang cukup signifikan kepada anak.
Hal ini menyebabkan orangtua menjadi kesulitan untuk memprediksi situasi yang nantinya akan terjadi, oleh karena itu penting bagi setiap orangtua untuk bisa mentolerir hal-hal yang tidak pasti serta dapat membangun komunikasi yang lebih terbuka.
Jika menghadapi tantangan, orangtua juga dapat berkonsultasi dengan pakar agar orangtua menjadi tahu hal-hal apa saja yang perlu dibenahi demi mencapai hubungan antar keluarga yang lebih kuat” ungkapnya.
Memahami kondisi ini, melanjutkan komitmennya untuk senantiasa hadir menjadi teman terbaik orang tua Indonesia, Lazada kembali menghadirkan sederet program edukasi family & parenting, lewat Lazada Baby and Kids Festival yang akan diadakan tanggal 23-25 Februari 2022, bekerjasama dengan Babyologist, komunitas yang berfokus pada perjalanan kehamilan dan pengasuhan anak.
Dalam rangkaian kegiatannya, Lazada Baby and Kids Festival akan menyuguhkan seminar edukasi untuk menjawab tantangan parenting pasca pandemi seperti melatih social skill anak yang telah menghabiskan sebagian besar waktu di rumah saja, hingga menjaga imunitas mereka saat harus beraktivitas keluar rumah.
Baca Juga: Kemenkes Sebutkan, 80 Balita Meninggal Akibat Covid-19 Sejak Omicron Datang
Baca Juga: 'Tetap ramping dan tetap aktif', Kata Kunci Melawan Diabetes Tipe 2
Nagita Slavina, seorang ibu yang juga adalah public figure juga mengungkapkan bahwa dirinya merasa terbantu dengan adanya seminar-seminar edukasi parenting.