Find Us On Social Media :

Resep Obat dari Bawang Putih yang Banyak Beredar di Masa Pandemi Ini Hoax

Banyak hoax mengatasnamakan bawang putih dimasa pandemi.

Kunci utama membersihkan paru-paru dari nikotin dan tar adalah dengan menghentikan kebiasaan merokok.

2. Hoaks bawang putih bisa mengeluarkan lendir dari paru-paru akibat Covid-19

Sepanjang pandemi Covid-19, bawang putih juga tidak lepas dari sasaran hoaks.

Baca Juga: Ada 5 Nutrisi yang Harus Didapatkan Anak, Jika Tidak Anak Akan Mengalami 4 Hal Ini

Beredar informasi yang mengklaim bahwa memasukkan bawang putih ke hidung, bisa membantu mengeluarkan cairan lendir yang berasal dari paru-paru akibat Covid-19.

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Ari Fahrial Syam, menepis hoaks tersebut.

“Hoaks, tidak ada bukti klinis tentang hal tersebut,” ujar Ari mengutip Kompas.com (21/7/2021).

Dikarenakan letaknya yang sangat dalam, cairan atau lendir dari paru-paru tidak bisa dikeluarkan dengan semudah itu.

Memasukkan siung bawang putih utuh ke hidung, justru bisa berbahaya jika dilakukan secara sembarangan.

3. Hoaks bawang putih menyembuhkan Covid-19

Saking tingginya rasa percaya masyarkat terhadap khasiat bawang putih, beredar infomasi yang mengklaim mengunyah dan memakan bawang putih bisa menyembuhkan Covid-19.

Terkait hoaks itu, Ari menjelaskan, bahwa tidak ada bukti yang membenarkan bahwa bawang putih menyembuhkan seseorang dari Covid-19.