Find Us On Social Media :

Gatal di Kulit Sering Timbul, Tanda Fisik Kadar Gula Darah Tinggi

Gatal di kulit jadi tanda diabetes muncul dengan kadar gula darah tinggi.

GridHEALT.id - Salah satu penyakit paling umum yang menimpa orang dewasa pada awal 40-an adalah diabetes dan berbagai penelitian telah berulang kali menunjukkan bagaimana obesitas dan terlalu banyak lemak di sekitar area perut menjadi sasaran empuk penyakit gaya hidup ini.

Banyak orang yang baru didiagnosis dengan diabetes terkejut karena kondisi ini sering terjadi tanpa gejala yang jelas.

Tetapi begitu didiagnosis, kita perlu memeriksa gejala dan tingkat keparahannya secara teratur karena mungkin tidak terkendali dan bahkan menjadi fatal.

Berikut adalah tanda-tanda yang perlu diperhatikan saat kadar gula darah menjadi tinggi;

1. Kulit: Jika menyandang diabetes jangka panjang, kulit bisa menjadi sangat kering dan gatal.

Hal ini karena gula darah tinggi memberikan kondisi yang menguntungkan untuk pertumbuhan jamur, sehingga meningkatkan risiko infeksi jamur dan infeksi bakteri.

Kita mungkin juga menderita vaginitis dan herpes jika infeksi menyebar ke alat kelamin. Peningkatan gula darah juga dapat berdampak pada kelenjar keringat yang dapat menyebabkan gatal-gatal di kaki dan kulit kepala.

Kulit kepala yang gatal juga merupakan tanda peningkatan kadar gula darah. Cobalah homeopati untuk mengontrol diabetes.

2. Mata: Ketika kadar gula darah meningkat, pembuluh darah di mata melemah, dan ada deposit kolesterol di retina.

Baca Juga: Ini Dia, 7 Makanan Layak Konsumsi Untuk Hilangkan Kulit Kering

Baca Juga: Bermain Memiliki Manfaat Signifikan Untuk Kesehatan Mental Anak, Studi

Perlahan, itu mengaburkan penglihatan dan akibatnya menyebabkan hilangnya penglihatan, jika tidak ditangani.