Kalau ginjal rusak, maka protein akan bocor dari ginjal dan masuk ke urin. Sehingga orang dengan penyakit ginjal akan melihat urinnya berbusa.
Selain urin berbusa, penyakit ginjal biasanya disertai dengan gejala lain termasuk:
* Kulit gatal
* Mual dan muntah
* Sulit bernapas
* Pembengkakan
* Merasa kelelahan tanpa alasan
* Sering buang air kecil
3. Diabetes
Diabetes ternyata juga dapat menyebabkan urin berbusa. Terutama pada penyandang diabetes dengan komplikasi neuropati diabetik.
Urin berbusa patut dicurigai jika merasakan gejala lain seperti pandangan kabur, mulut kering, sering merasa haus, dan mudah lelah tanpa alasan.